Wednesday, June 22, 2016

Merakit Kehidupan


Saya suka memberi kado berupa mainan rakitan saat anak saya berulang tahun. Dengan mengikuti instruksi melalui lembar petunjuk maka ia bisa merakit mainan itu. Saya memikirkan bahwa sesungguhnya kehidupan ini juga seperti itu. Tidak ada yg langsung jadi. Semuanya butuh dirakit.

Pasangan kita adl hadiah terbaik dari surga. Namun apakah itu " hadiah yg langsung jadi?" Tidak. Semua pasangan harus tetap terus merakit kehidupan rumah tangganya melalui berbagai proses hingga terlihat keindahannya. Anak adl hadiah dari surga bagi kita. Bukan hadiah yg langsung jadi, melainkan kita harus merakitnya, membentuk, mendidik mereka sebagai anak2 ilahi. Saya diberkati dgn pekerjaan, persahabatan & hal2 indah dalam kehidupan. Namun tdk ada yg langsung jadi, semuanya butuh dirakit lebih dulu.

Merakit itu susah2 gampang. Ada waktunya kita akan kesulitan menyatukan bagian per bagian. Ada waktunya perekat / sekrup yg menyatukan itu jatuh entah dimana. Ada waktunya kita frustasi & hampir2 meninggalkan semua potongan itu begitu saja. Untungnya ada lembar petunjuk yg jika mau dipelajari & diikuti dgn seksama pasti membuat potongan itu terangkai dgn sempurna pada akhirnya.

Merangkai kehidupan yg sempurna memang tdk mudah, namun jika kita mengikuti panduan Firman Tuhan maka kita pasti bisa.
Rangkailah kehidupan bukan menurut cara kita sendiri, rangkailah menurut kehendak Tuhan. Jika pernikahan, keluarga, pekerjaan & bidang2 lain dlm kehidupan kita belum terangkai sempurna, mari datang kpd Kristus yg pasti akan menolng kita & membuat rangkaian itu menjadi indah pada akhirnya.

Mazmur 119:105
Firman-Mu itu pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku.

HANYA DENGAN MENGIKUTI PETUNJUK TUHAN, KITA BISA MERANGKAI KEHIDUPAN DGN SEMPURNA

Tetap semangat dlm Tuhan Yesus Kristus & Tuhan mengasihi selalu.

No comments: